Perhatian

PRAKTIKUM LAB TE Semester GANJIL TA 2013- 2014 Sistem KBK Akan dimulai Minggu ke 2-3 oktober 2013, Lihat Pengumuman Selengkapnya

History


Kamis, 22 Juli 2010

Sejarah LAB TE

LAB Teknik Elektro UMY

Gdg Kampus I yg di modifikasi menjadi AMC
Mulai ada semenjak Semester 3 dan lebih tepatnya berfungsi di semester 4 pada tahun 1993 silam, yang bertempat di gedung kampus induk UMY waktu itu di Wiribrajan tepatnya jalan HOS Cokroaminoto no 17 Yogyakarta yang waktu itu di sebut sebagai kampus I (kampus Lapangan ASRI) sekarang bernama Asri Medical Center (AMC), di kampus satu UMY inilah tempat Teknik Elektro UMY Resmi dilahirkan proses perijinan di tahun 1991 dan menerima mahasiswa angkatan I di tahun 1992, dengan mahasiswa pendaftar sebanyak 56 mahasiswa yang bersal dari berbagai daerah di indonesia. Gambar di samping adalah gedung induk kampus I yang sudah berubah menjadi AMC di lhat dari barat lapangan Asri.

Tangga Asli ke lantai atas Konstruksi Lama Kampus I
Pada saat itu hanya ada satu karyawan /staff di lab dan bahkan merangkap admin jurusan beliau bernama Mas Nurhidayat dan staff pengajar pertamanya yaitu bapak Ir Slamet Suripto, beliau berdua hingga kini masih setia mengawal Jurusan Teknik Elektro kita, dan waktu itu dengan ketua jurusannya yaitu beliau almarhum bpk Ir Ismadi Isran, dari Teknik Elektro UGM.

Pada AKhir tahun 1994
Kampus II UMY
LAB TE dan Jurusan TE ini pernah di boyong ke Kampus II UMY termasuk admin jurusan TE , yang terletak dan beralamat di Jl Sonopokis atau Sonosewu Kidul, lebih tepatnya di kenal dengan Jl IKIP PGRI, karena memang disana dekat dan bertetangga dengan kampus IKIP tersebut yang sekarang berubah menjadi Universitas PGRI Yogyakarta.

Pemindahan tersebut dilakukan pihak universitas karena semakin sesaknya di lingkungan Kampus I, sehingga perlu tempat yang lebih luas, wktu itu di kampus II tersebut Teknik Elektro jadi satu gedung dengan Ruang kuliah dan Laboratorium Fakultas Kedokteran UMY yang berdiri pada tahun 1993 jadi selisih satu tahun dengan Jurusan Elektro kita. Oleh sebab itu dulu kampus II UMY sering di juluki kampus elit anak elektro dan kedokteran. Disanalah susah bersama dan senang bersama 2 studi yang berbeda ini, meskipun agak sedikit beda seting ruang kuliahnya.

Kurang dari 5 semester tepatnya di akhir tahun 1996 di kampus II LAB kita dan admin jurusan mengalami perpindahan balik "come back" lagi ke kampus I di Wirobrajan, dan posisinya pindah di sebelah barat lapangan ASRI dekat masjid dan merupakan renovasi dari gedung yang pernah di pakai STM Muhammadiyah  yogya.
Gdng LAB TE lama di Kps I
Sebelumnya gedung ini peruntukkan kuliah mahasiswa kedokteran, dan semenjak itu kuliah anak kedokteran di pindah di kampus II (bertukar) dan kampus II resmi hanya ditempati oleh fakultas kedokteran UMY, untuk itulah kampus II UMY ini lebih di kenal dengan istilah " istana anak Emas UMY ".
Latar belakang perpindahan ini di posisikan untuk seting kelompok lebih tepatnya dimana posisi kuliah mahasiswa kedokteran di geser dan di tempatkan secara terpadu di kampus II agar tidak terpecah, dan teknik elektro kembali dijadikan satu dengan sodara tua dan mudanya yaitu T sipil dan Mesin di kampus I, dimana saat itu admin jurusan dan Lab masih menjadi satu atap.
Kantor JTE Lama kps I
Baru kemudian di tahun 1996 akhir Admin jurusan dipisah dan menempati gedung bekas parkir motor mahasiswa dan karyawan yang berada di sebelah selatan lapangan Asri, termasuk jurusan sodara muda yaitu T Mesin.

Pada akhir tahun 2004 Lab TE kita Pindah ke kampus Terpadu UMY namum....waktu itu belum menempati gedung yang sebenarnya, dan masih menempati gedung kuliah di lantai 2 gedung F6 ujung timur gedung utama unit gedung Fakultas Eksakta UMY ( yang saat ini tahun 2010 gedung itu ditempati sebagai ruang kuliah Fakultas Agama Islam UMY berikut Admin Fakultasnya.

Sebelum tahun 2007 tepatnya tgl 26 mei 2007 sebelum perpindahan LAB elektro juga terjadi peristiwa alam yang memporak-porandakan kota yogya juga sedikit kampus kita dan juga lab kita, kampus terpadu banyak mengalami kerusakan khususnya dari atap eternit akibat tragedi pilu Gempa berkekuatan 5,9 sekala righter dan akibatnya proses pembangunan gedung lab juga semakin lama dan tertunda. Gedung Lab TE yang sebenarnya sedang proses pembangunan finishing akhir waktu itu, jadi harus menunggu dan baru pada tahun 2007 akhir secara resmi LAB pindah ke gedung yang di janjikan. Posisi gedung berada di sebelah ujung barat selatan membujur dari timur ke barat atau gedung G kampus terpadu lantai 2, diatas LAB T Sipil.
Lab TE Lantai 2 dilihat dari barat

Secara teknis hanya menempati satu lantai dengan 7 ruang lab, termasuk di setiap ruang terdapat ruang dosen pengajar teknik elektro yang direncanakan sebagai tempat mengantornya dosen setiap harinya. Semua Fakultas Eksata UMY LAB-nya menempati lokasi ini, termasuk sodara tua kita LAB T Sipil, Pertanian, berikut sodara muda kita fakultas Kedokteran dan Jurusan Teknik Mesin yang berdiri tahun 1995 kala itu.
Lorong Gedung LAB Di kampus Terpadu UMY hingga saat ini

Demikan Sekilas Sejarah LAB TE
Posting Juni 2010



By Cah elex92
Jangan Jadi Kacang Lupa pada kulitnya, lupa boleh asal tidak meninggalkan demi prospek. Roda kehidupan berputar, jika sedang diatas ingat jika mulai memutar kebawah, sukses cepat maka hilangnyapun cepat. Salam sejahtera selalu sobat ....